Panwaslu Kecamatan Bangkala Jeneponto Gelar Rapat Pleno Pengumuman Administrasi Panwaslu Tingkat Desa dan Kelurahan

    Panwaslu Kecamatan Bangkala Jeneponto Gelar Rapat Pleno Pengumuman Administrasi Panwaslu Tingkat Desa dan Kelurahan
    Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslu) Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, menggelar rapat Pleno pengumuman administrasi Panitia Pengawas Pemilu tingkat Desa dan Kelurahan/Syamsir.

    JENEPONTO - Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslu) Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, menggelar rapat Pleno pengumuman administrasi Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) tingkat Desa dan Kelurahan.

    Kegiatan rapat pleno ini, berlangsung di ruang rapat sekertariat Panwaslu Kecamatan Bangkala, Jeneponto pada Jumat (27/01/2023). 

    Rapat pleno tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Panwaslu Kecamatan Bangkala, Muh Syahrir, S.A.P dan diikuti anggota Pokja Panwaslu se-Kecamatan Bangkala.

    Ketua Panwaslu Kecamatan Bangkala, Muh. Syahrir mengatakan, rapat pleno ini dilakukan berdasarkan keputusan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum Nomor : 5/KP.01/K1/01/2023 tentang pedoman pembentukan Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa pada Pemilihan Umum yang bakal digelar secara serentak 2024 mendatang.

    Dengan mengacu pada pedoman tersebut, tutur Syahrir, Panwaslu Kecamatan Bangkala membuka pendaftaran Panwaslu tingkat Kelurahan selama sepekan tertanggal dari 14-19 Januari 2023.

    "Alhamdulillah, selama masa pendaftaran masyarakat Kecamatan Bangkala antusias untuk menjadi penyelenggara pemilu, " katanya. 

    Karena antusiasmenya mereka, lanjut dia, total pendaftar selama sepekan sebanyak 51 orang dari 14 Kelurahan/desa dengan rincian, 18 pendaftar perempuan dan 33 pendaftar laki-laki. 

    "Kami anggap ini sangat luar biasa karena keterwakilan perempuan 30%, " sebutnya.

    Itupun pendaratannya, lanjut Syahrir sempat dilakukan perpanjangan bagi pendaftar perempuan khusus di tiga desa, yakni. Desa Marayoka, Desa Kapita dan Desa Bontomanai pada 24-26 Januari 2023.

    Setelah dilakukan masa perpanjangan pendaftaran di 3 Desa tersebut, Syahrir bilang terdapat 33 pendafar laki-laki dan 21 orang pendaftar perempuan total 54 orang.

    Syahrir menambahkan untuk jadwal peserta lulus administrasi Panwaslu tingkat Kelurahan dan Desa ini akan diumumkan besok (28 Januari 2023).

    "Itu kita umumkan nanti dengan mengacu pada jadwal pembentukan PKD, " pungkasnya. 

    Selama proses pendaftaran Panwaslu, kata dia, sudah sesuai dengan mekanisme yang ada sehingga kegiatannya itu tetap berjalan aman dan lancar.

    Namun meski demikian, Syahrir berharap kepada semua peserta yang lolos administrasi mempersiapkan diri untuk mengikuti tes wawancara.

    "Saya selaku ketua Panwaslu Kecamatan Bangkala tetap profesional dalam melakukan seleksi Panwaslu Kelurahan/desa, " tutup Syahrir.


    Penulis: Syamsir.

    jeneponto sulsel
    Syamsir, HR

    Syamsir, HR

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Iksan Iskandar Buka Resmi Kongres...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Inflasi Dearah, Bupati Jeneponto...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pembangunan Alfamidi di Jalan Pahlawan Jeneponto Diduga Tak Sesuai Prosedur, Camat Binamu: Pengurusnya 'Nakal'
    Jalin Silaturahmi, Babinsa Mapurujaya Komsos Dengan Warga
    Satgas Yonif 715/Mtl Brantas Buta Huruf
    Tony Rosyid: Negara Dharurat Oligarki
    Dukung Program Pemerintah, Polres Jeneponto Gelar Rakor Evaluasi Kesiapan Penanaman Jagung Sejuta Hektar, Intip Lokasinya
    Ngaku Ditipu, Pensiunan Kepsek Polisikan Calo' Kredit di Polres Jeneponto
    Aktivis Arak Nusantara Desak Kejari Jeneponto Segera Panggil dan Periksa Kabid Aset Terkait Randis yang Belum Dikembalikan
    Resahkan Warga, Polisi Amankan Belasan Remaja Terlibat Tawuran di Jeneponto
    Lagi, Kejaksaan Negeri Jeneponto Seret 4 Tersangka Dugaan Korupsi Bantuan Rumah KAT
    Dukung Program Pemerintah, Polres Jeneponto Gelar Rakor Evaluasi Kesiapan Penanaman Jagung Sejuta Hektar, Intip Lokasinya
    Ngaku Ditipu, Pensiunan Kepsek Polisikan Calo' Kredit di Polres Jeneponto
    Ditangan Kapolres AKBP Widi Setiawan Tindak Pidana Kriminal di Jeneponto Alami Penurunan Akhir 2024
    Aktivis Arak Nusantara Desak Kejari Jeneponto Segera Panggil dan Periksa Kabid Aset Terkait Randis yang Belum Dikembalikan
    Peduli, Kapolres Jeneponto Naik Trail Sasar Desa Terpencil Bawa Bantuan untuk Siswa-Siswi SD di Gunung Silanu
    Hari Kedua Program TMMD Ke-122 Kodim 1425 Jeneponto, TNI Bongkar Rumah Warga di Desa Tuju
    4 Paslon Bupati Jeneponto pada Pilkada Serentak Tahun 2024 Resmi dapat Nomor Urut, Ketua KPU Sampaikan Ini
    Tangis Nenek Sebatangkara ini Pecah Dapat Paket Sembako Ramadhan dari Seorang Perawat RSUD Latopas Jeneponto
    Hadiri Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni, Bacaleg DPRD Provinsi Isman Tryadi Iksan Disambut Ratusan Warga Tamanroya
    25 Ribu Pendukung PASMI Hadiri Pengukuhan di Bangkala, Simpatisan Pastikan Paris - Islam Unggul di Bangkala Induk dan Barat

    Ikuti Kami